Ini dia......BIODATA IBLIS
BIODATA IBLIS
Bismillaahirrahmaanirrahiim;
Allah subhanahu wa ta'ala berfirman; "Dan (ingatlah) ketika Kami
berfirman kepada para malaikat: "Sujudlah kamu kepada Adam, maka
sujudlah mereka kecuali Iblis. Ia adalah dari golongan jin, maka ia
mendurhakai perintah Rabb-nya. Patutkah kamu mengambil ia dan
turanan-turunannya sebagai pemimpin selain daripada-Ku, sedang mereka
adalah musuhmu? Amat buruklah iblis itu sebagai pengganti (dari Allah)
bagi orang-orang yang zhalim." (Qs. al-Kahfi {18}:50).
Nama : IBLIS.
Gelar : Laknatullah 'Alaihi (semoga Allah melaknatnya).
Lahir : Sebelum manusia diciptakan.
Tempat Tinggal : Toilet dan rumah yang tidak disebut nama Allah ketika memasukinya.
Singgasana : Di atas air.
Rumah Masa Depan : Neraka Jahanam.
Agama : Kafir.
Jabatan : Pimpinan orang-orang sesat yang dimurkai Allah.
Masa Jabatan : Hingga hari Kiamat.
Karyawan : Setan, Jin dan Setan Manusia.
Partnership : Orang yang diam dari kebenaran.
Agen : Dukun dan Paranormal.
Musuh : Kaum Muslimin.
Pacar : Para wanita yang hobi telanjang dan pamer aurat.
Keluarga : Para Thaghut.
Cita-cita : Ingin membuat semua manusia kafir.
Motto : Kemunafikan adalah akhlak yang paling utama.
Hobbi : Menyesatkan manusia hingga sejauh-jauhnya.
Lukisan Kesayangan : Tattoo.
Mata pencaharian : Mencari harta yang haram.
Makanan favorit : Bangkai manusia (ghibah).
Tempat favorit : Tempat-tempat najis dan maksiat.
Tempat yang dibenci : Majlis ilmu dan temat-tempat ketaatan.
Alat komunikasi : Ghibah (menggunjing), namimah (adu domba), dan dusta.
Jurus Andalan :
1. Memoles kebathilan
2. Menamakan Maksiat dengan nama yang indah
3. Menamakan Ketaatan dengan nama yang tidak disukai
4. Masuk melalui pintu yang disukai manusia
5. Menyesatkan manusia secara bertahap
6. Menghalang-halangi manusia dari kebenaran
7. Berlagak sebagai penasihat
Kelemahan :
1. Tidak berkutik di hadapan orang yang ikhlas
2. kewalahan menghadapi orang yang berilmu
3. Lari dari suara adzan
4. Lari dari rumah yang dibacakan al-Baqarah
5. Menyingkir dari orang yang berdzikir kepada Allah
6. Menangis ketika melihat orang bersujud kepada Allah.
Maka apakah pantas kamu mematuhi perintah makhluk terlaknat itu, yang
menghendaki kamu juga menjadi ingkar sebagaimana dirinya..!?
Na'udzubillah tsumma na;udzubillaah...!!!
Allah subhanahu wa
ta'ala berfirman; "Sesungguhnya Kami telah menciptakan kamu (Adam), lalu
Kami bentuk tubuhmu, kemudian Kami katakan kepada para malaikat:
"Bersujudlah kamu kepada Adam", maka merekapun bersujud kecuali iblis.
Dia tidak termasuk mereka yang bersujud. Allah berfirman: "Apakah yang
menghalangimu untuk bersujud (kepada Adam) di waktu Aku menyuruhmu?"
Menjawab iblis "Saya lebih baik daripadanya: Engkau ciptakan saya dari
api sedang dia Engkau ciptakan dari tanah." Allah berfirman: "Turunlah
kamu dari surga itu; karena kamu sepatutnya menyombongkan diri di
dalamnya, maka keluarlah, sesungguhnya kamu termasuk orang-orang yang
hina." Iblis menjawab: "Beri tangguhlah saya sampai waktu mereka
dibangkitkan." Allah berfirman: "Sesungguhnya kamu termasuk mereka yang
diberi tangguh." Iblis menjawab: "Karena Engkau telah menghukum saya
tersesat, saya benar-benar akan (menghalang-halangi) mereka dari jalan
Engkau yang lurus, kemudian saya akan mendatangi mereka dari muka dan
dari belakang mereka, dari kanan dan dari kiri mereka. Dan Engkau tidak
akan mendapati kebanyakan mereka bersyukur (taat). Allah berfirman:
"Keluarlah kamu dari surga itu sebagai orang terhina lagi terusir.
Sesungguhnya barangsiapa di antara mereka mengikuti kamu, benar-benar
Aku akan mengisi neraka Jahannam dengan kamu semuanya." (Qs. al-A'raaf
{7}:11-18).
Subhanallah, Mahamutlak Allah dengan segala ketentuan-Nya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar